12 Cara Kirim Barang Lewat Gojek (GoSend) Aman & Biaya Murah 2023

Cara Kirim Barang Lewat Gojek – Transportasi online saat ini banyak dipilih oleh masyarakat. Selain penggunaan aplikasinya yang sangat mudah, kalian juga dapat memesan setiap layanan yang ada di aplikasi tersebut mulai dari antar jemput, kirim barang, pesan makanan dan lainnya.

Membahas mengenai transportasi online, Gojek dan Grab mungkin masih menjadi yang paling populer diantara transportasi online yang sudah beroperasi di Indonesia lainnya. Dan pada pembahasan kali ini, tigasiku.com akan lebih spesifik untuk membahas mengenai trasnportasi online Gojek.

[toc]

Sebelumnya Gojek memang hanya menghadirkan layanan seperti Goride, Gocar dan Gofood saja. Namun seiring berjalannya waktu, Gojek kembali menghadirkan beragam layanan menarik yang tentunya sangat memudahkan para pelanggannya, salah satu yang akan kita bahas adalah cara kirim barang lewat Gojek dengan layanan Gosend.

Buat kalian yang mungkin ingin mengirim barang seperti berkas, paket kecil atau dengan volume yang tidak terlalu besar, Gosend dapat kalian jadikan opsi utama. Sedangkan untuk pengiriman barang dengan volume serta jumlah yang banyak, kalian dapat menggunakan layanan GoBox.

Cara Kirim Barang Lewat Gojek

Walaupun dalam segi pemesanan Gosen bisa dikatakan sangat mudah, namun masih ada beberapa penggunaa Gojek yang belum mengetahui caranya. Maka dari itu di bawah ini tigasiku.com sudah menyiapkan tutorial cara kirim barang lewat Gojek dengan Gosend berikut ini.

Tutorial Kirim Barang Lewat Gojek Pakai Gosend

Untuk cara kirim barang dengan Gosend, ada beberapa langkah yang dapat kalian ikuti di bawah ini.

1. Buka Aplikasi Gojek

Pertama kalian dapat buka aplikasi Gojek dan kemudian pilih Gosend. Pastikan juga paket yang akan kalian kirim sudah dibungkus rapi dan aman.

Buka Aplikasi Gojek 1

2. Isi Detail Pengiriman

Selanjutnya masukkan alamat penerima, detail lokasi, dan nomor telepon penerima. Hal ini penting untuk driver ketika akan melakukan konfirmasi.

Isi Detail Pengiriman Paket 1

3. Isi Detail Pengambilan Paket

Masukkan alamat dan nomor telepon pengirim.

Isi Detail Pengambilan Paket

4. Pilih Layanan Pengiriman

GoSend memiliki beberapa jenis layanan pengiriman, yakni GoSend Instant, SameDay dan Intercity. Pilih Salah satu.

Pilih Layanan GoSend

5. Pilih Metode Pembayaran

Terakhir kalian dapat memilih metode pembayaran, dapat pakai Gopay ataupun tunai. Pastikan kembali jika data-data yang kalian input sudah benar.

Pilih Metode Pembayaran 1

Keunggulan Layanan Gosend untuk Kirim Barang

Keunggulan Layanan GoSend

Menjadi salah satu yang terbaik, Gojek tentunya selalu memberikan banyak keunggulan di setiap layanannya. Maka tidak heran jika masyarakat banyak yang memilih menggunakan aplikasi Gojek yang satu ini, entah untuk antar jemput, pesan makanan, PEMBELIAN TIKET dan juga kirim barang.

Ada beberapa keunggulan mengapa kalian harus menggunakan GoSend ketika mengirim barang, diantaranya adalah sebagai berikut:

Paket Akan Cepat Sampai

Dengan menggunakan GoSend Instant, kurir akan menyampaikan paket kalian ke penerima dalam waktu yang sangat cepat pada hari itu juga.

Kemudahan Pelacakan

GoSend memiliki fitur yang dapat kalian gunakan untuk melacak posisi paket dan kurir pada saat itu juga. Dengan adanya fitur ini, tentu keamanan barang yang kalian kirim sangat terjaga.

Pengiriman Paket 24 Jam

Kalian dapat memesan GoSend kapapun selama 24 jam/7 hari. Kurir akan selalu siaga.

Jenis Pengiriman Pada Layanan Gosend

Jenis Layanan GoSend

Gojek menghadirkan layanan GoSend dengan beberapa jenis, diantaranya adalah sebagai berikut.

GoSend Instan Delivery

Jenis yang satu ini memungkinkan kalian mengirim paket ke alamat penerima hanya dalam waktu 1-2 jam saja. Layanan ini dapat digunakan 24 jam.

GoSend Same Day Delivery

Paket kalian akan diantar dalam waktu 6-8 jam setelah diambil oleh kurir. Waktu pemesanan layanan ini mulai pukul 08.00-15.00 dan hanya tersedia di area Jabodetabek saja.

GoSend Intercity Delivery (Pengantaran Antar Kota)

Dan yang terakhir adalah GoSend Intercity. Layanan ini telah bekerjasama dengan Paxel yang menyediakan layanan khusus pengiriman barang ke luar kota. Di bawah ini dapat kalian simak ketentuan waktu pemesanan layanan GoSend pengiriman luar kota:

  • Pemesanan sebelum jam 17:59 WIB, kurir akan menjemput barang kiriman atau paket kalian pada hari yang sama dan akan dikirimkan di keesokan harinya maksimal jam 23.59 WIB.
  • Pemesanan setelah jam 17:59 WIB, kurir akan menjemput barang kiriman atau paket kalian pada hari berikutnya di jam 08.00 – 10.00 WIB dan akan dikirimkan 2 (dua) hari berikutnya maksimal jam 19.59 WIB.

Menariknya lagi ketika kalian menggunakan layanan GoSend ini, kalian akan mendapatkan asuransi keamanan barang yang akan kalian kirim. Ini juga menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki oleh layanan kirim barang dari Gojek.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara kirim barang lewat Gojek dengan menggunakan layanan GoSend. Hanya ini saja yang dapat tigasiku.com sampaikan, semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar