20 Cara Daftar KlikBCA & Cara Aktivasi Lewat HP 2023

Cara Daftar KlikBCA – Kemudahaan dalam bertransaksi memang tidak lepas dengan adanya teknologi yang semakin canggih seperti sekarang ini. Ada beberapa bank konvesional yang menyediakan layanan perbankan secara online seperti KlikBCA besutan dari bank BCA salah satunya.

Layanan internet banking ini bisa dikatakan cukup simpel dalam penggunaanya, karena setiap nasabah dapat akses lewat smartphone saja. Untuk memberikan sistem keamanan yang lebih, setiap nasabah akan diberikan KeyBCA untuk konfirmasi setiap transaksi.

[toc]

Tetapi sebelum menikmati layanan KlikBCA, setiap nasabah diharuskan melakukan pendaftaran yang bisa dilakukan lewat mesin ATM langsug dan lewat kantor cabang BCA terdekat. Kedua cara tersebut bisa dikatakan sangat mudah dan prosesnya juga cepat.

Tidak hanya berhenti sampai disitu saja, setelah berhasil melakukan pendaftaran maka dilanjut proses aktivasi. Bagi anda nasabah yang ingin nikmati layanan tersebut tetapi tidak tahu caranya, silahkan simak ulasan dari Tigasiku.com seperti berikut.

Cara Daftar KlikBCA Beserta Cara Aktivasi

Cara Daftar KlikBCA Beserta Cara Aktivasi

Kemudahan tidak hanya proses pendaftaran saja kok, pengguna bisa akses KlikBCA mulai dari transfer uang, bayar tagihan dan bahkan GANTI PASSWORD tanpa harus ke mesin ATM atau kantor cabang. Dan pastinya masih ada beberapa keuntungan lainnya.

Syarat Dafar KlikBCA

Syarat Dafar KlikBCA

Ketika ingin menikmati layanan internet banking BCA atau KlikBCA, cukup melengkapi beberapa persyaratan saja. Berikut ini dokumen yang harus dilengkapi melalui kedua cara yang ada.

  • Kartu ATM BCA
  • Nomor telepone valid
  • Alamat email
  • Buku Rekening BCA
  • Identitas berupa KTP

Cara Daftar KlikBCA

Seperti sudah kami sampaikan kepada anda semuanya, untuk melakukan pendaftaran KlikBCA bisa memilih dua cara yang ada. Nah di sini kami akan sampaikan kedua cara tersebut, jadi bisa menjadi bahan pertimbangan buat semuanya.

Cara Daftar Lewat Mesin ATM

Cara Daftar Lewat Mesin ATM
  1. Pertama silahkan kunjungi mesin ATM BCA terdekat
  2. Selanjutnya masukan kartu ATM BCA anda
  3. Lalu dilanjutkan masukan PIN ATM BCA
  4. Pada menu utama, silahkan pilih saja Daftar eBanking
  5. Selanjutnya pilih menu Internet Banking
  6. Kemudian buat PIN berisi 6 digit angka, lalu konfirmasi PIN
  7. Berhasil, nantinya akan muncul user ID KlikBCA pada layar ketika proses berhasil

Cara Daftar Lewat Kantor Cabang

Cara Daftar Lewat Kantor Cabang
  1. Silahkan kunjungi saja kantor cabang BCA terdekat
  2. Lalu lanjut ambil nomor antrian layanan customer service
  3. Setelah giliran anda, silahkan konfirmasikan ingin daftar KlikBCA
  4. Nantinya anda dimintai untuk mengisi formulir, silahkan isi dengan lengkap dan benar mulai dari data diri, nomor telepone dan alamat email
  5. Kemudian petugas segera memprosesnya
  6. Jika sudah berhasil, anda akan mendapat user ID dan PIN
  7. Proses pendaftaran sudah berhasil

Cara Aktivasi KlikBCA

Cara Aktivasi KlikBCA

Ketika proses pendaftaran sudah berhasil dengan menggunakan salah satu cara seperti diatas. Maka langkah berikutnya cukup lakukan aktibasi, berikut ini cara aktivasi KlikBCA apabila anda belum mengetahuinya.

  1. Silahkan kunjungi situs resmi BCA atau klik saja INI
  2. Lalu dilanjutkan login dengan user ID serta PIN yang sudah didapatkan pada saat pendaftaran
  3. kemudian dilanjutkan masukan alamat email yang sudah didaftarkan sebelumnya
  4. Langkah berikutnya cukup klik bahasa yang di inginkan lalu klik Kirim
  5. Lalu dilanjutkan klik setuju
  6. Nantinya akan muncul notifikasi dimana berisi proses aktivasi sudah berhasil

FAQ

Apakah User ID dan PIN Bisa di Ubah Setelah Proses Pendafataran Berhasil?

Tentu saja bisa, setiap nasabah bisa merubah user ID dan PIN lewat smartphone

Bagaimana Jika KeyBCA Hilang/Rusak?

Segera menghubungi kantor cabang BCA terdekat, untuk pembuatan KeyBCA yang baru

Seperti itulah pembahasan mengenai cara daftar KlikBCA lewat mesin ATM dan kantor cabang beserta cara aktivasi yang dapat Tigasiku.com sampaikan. Semoga saja informasi seperti diatas dapat membantu semua nasabah yang belum mengetahui caranya.

Tinggalkan komentar